- Pusat pemberontakan APRA berada di kota Bandung
- Usaha membersihkan daerah Jawa Tengah dari sisa-sisa anggota gerakan DI/TII dengan membentuk pasukan Banteng Raiders
- Salah satu cara penumpasan pemberontakan DI/TII menggunakan taktik pagar betis dengan tujuan mempersempit ruang gerak pemberontak
- Ibnu Hadjar membentuk pasukan dengan nama Kesatuan Rakyat yang Tertindas
- Untuk memperbaiki perekonomian pada masa Demokrasi Liberal, Mr. Iskaq Tjokrohadisuryo mencetuskan sistem Ali-Baba
- Latar belakang timbulnya Dewan Daerah di Sumatra yakni, tidak adanya keseimbangan alokasi pembangunan di daerah dengan dana yang diserahkan ke pusat
- Gerakan Darui Islam/Tentara Islam Indonesia (DI/TII), pertama kali muncul di daerah Jawa Barat
- Pasukan Gerakan 30 September 1965 dipimpin oleh Letkol Untung
- Polisi yang memberikan petunjuk tempat jenazah para perwira TNI AD korban keganasan G-30-S-PKI bernama Kopral Satu Sukitman
- Studio RRI Pusat dan Gedung Telekomunikasi dapat diambil alih oleh RPKAD yang dipimpin Kolonel Sarwo Edhi Wibowo
- Pemilu pertama kali di Indonesia pada tahun 1955 menggunakan sistem multipartai
- Kabinet Natsir dianggap zaken kabinet. Salah satu tokoh yang menjadi anggota kabinetnya adalah Ir. Djuanda
- Di antara penyebab utama ketidakstabilan politik pada tahun 1950-an adalah pertentangan yang tajam di antara partai-partai politik
- Pembangunan ekonomi baru berdasarkan Gerakan Benteng dilakukan dengan cara mengubah struktur ekonomi kolonial menjadi ekonomi nasional
- Penerapan transmigrasi sebagai upaya membenahi kehidupan ekonomi Indonesia pada masa Demokrasi Liberal dicetuskan oleh I.J. Kasimo
- Sistem multipartai yang merupakan dampak Maklumat Pemerintah 3 November 1945 mendorong bangsa Indonesia menerapkan sistem demokrasi liberal
- Partai-partai politik pada masa Demokrasi LIberal cenderung mementingkan kepentingan golongan daripada kepentingan bangsa
- Demokrasi terpimpin dimulai sejak dikumandangkannya Dekrit Presiden 5 Juli 1959
- Indonesia menjalankan politik konfrontasi dengan Malaysia karena menganggap pembentukan Federasi Malaysia sebagai neokolonialisme Inggris
- Salah satu bukti keberhasilan pembangunan sektor pertanian Orde Baru, yaitu terwujudnya swasembada pangan
- Selama masa Orde Baru telah berhasil melaksanakan pemilu sebanyak enam kali yang diselenggarakan setiap lima tahun sekali, yaitu tahun 1971, 1977, 1982, 1987, 1992, dan 1997
- Pada setiap pemilu di masa Orde Baru semua lapisan masyarakat diarahkan untuk memilih Golkar
- Tujuan dibuatnya Surat Perintah 11 Maret 1966 adalah untuk memulihkan stabilitas keamanan nasional
Kita tidak akan pernah mengetahui jawaban yang sebenarnya, sebelum kita mencoba.